Deklarasi Kampanye Damai Pilkada Mabar Digelar di Pantai Pede

Para pemuda penggerak kegiatan festival Pede pada 16-17 Agustus lalu, berpoese di pantai Pede.
Para pemuda penggerak kegiatan festival Pede pada 16-17 Agustus lalu, berpoese di pantai Pede.

Labuan Bajo, Floresa.co – Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Manggarai Barat (Mabar), Flores, NTT akan menggelar acara deklarasi kampanye damai lima pasangan calon kepala daerah yang sudah ditetapkan pada Senin (24/8/2015) lalu.

Dalam undangan deklarasi kampanye damai, KPUD Mabar akan menggelar deklarasi di pantai Pede.

Rencananya, di pantai tersebut , Deklarasi akan berlangsung dari pukul 14.00 WITA sampai selesai pada Jumat 28 Agustus 2015

Dalam undangan, KPUD hanya memperbolehkan masing-masing pasangan calon mengirimkan 10 unit kendaraan roda empat dan 15 kendaraan roda dua. Rombongan kampanye damai akan memulai konvoi dari kantor bupati Mabar.

KPUD juga mengundang semua instasi pemerintah, kejaksaan, pengadilan, kepolisian, Panwas, tokoh masyarakat, tokoh agama dan LSM.

Deklarasi kampanye damai di pantai Pede merupakan acara akbar kedua selama bulan ini yang berlangsung di pantai yang masih bersengketa tersebut. Sebelumnya, pada tanggal 15-17 Agustus, berjubel manusia memenuhi pantai Pede untuk mengikuti festival Pede.

Besok, diperkirakan lautan manusia juga akan memenuhi pantai yang menjadi satu-satunya ruang publik yang tersisa di kota Labuan Bajo tersebut. (Gregorius Afioma/PTD/Floresa)

Terima kasih telah membaca artikel kami. Jika tertarik untuk mendukung kerja-kerja jurnalisme kami, kamu bisa memberi kami kontribusi, dengan klik di sini.

spot_img
spot_img

Artikel Terkini