5 Kuliner Lezat ini Siap Sambut Kedatanganmu di Kota Patria, Blitar

Tidak hanya tentang Sang Proklamator, Blitar juga dikenal berkat pariwisata makan-makannya, terutama untuk makan pembuka hari.

Floresa.co – Obrolan soal Blitar pasti tidak pernah lepas dari sosok Bung Karno. Sang Pahlawan Proklamasi ini memang bukan orang Blitar, tapi di tempat inilah persemayaman terakhir Presiden RI pertama tersebut berada. Tidak hanya tentang Sang Proklamator, Blitar juga dikenal berkat pariwisata makan-makannya, terutama untuk makan pembuka hari.

Tetapi, jika kamu mengawali petualangan dengan berburu tiket KA Brantas yang turun di kota ini, ada beberapa rekomendasi sarapan dekat Stasiun Blitar. Sambil menikmati sejuknya Blitar di pagi hari, berikut adalah lima kuliner lezat yang siap sambut kedatanganmu di Kota Patria. Oh ya, pesan tiket KA Brantas disini saja!

Soto Daging Bok Ireng

Berjalanlah menuju Jalan Kelud di mana kamu bakal menemukan kuliner legendaris, Soto Daging Bok Ireng. Nama itu tersemat karena di dekat warung sotonya ada sebuah jembatan (bok) dengan warna hitam. Semangkuk soto daging yang hangat akan menjadi penyemangat untuk memulai petualanganmu di Blitar. Keistimewaan soto ini adalah dipanaskan dengan menggunakan tungku yang terbuat dari tanah liat sehingga punya rasa yang beda dan khas. Sangat tepat memulai perjalanan di sini, turun dari KA Brantas, disambut semangkuk soto ini pasti menyenangkan.

Pecel Mbok Bari

Sama seperti Soto Daging Bok ireng, Pecel Mbok Bari merupakan kuliner yang populer di Blitar. Saking terkenalnya, ada banyak cabang Pecel Mbok Bari yang tersebar di kota tersebut. Warung yang paling dekat dengan Stasiun Blitar adalah Pecel Mbok Bari 8, yang terletak di Jalan S. Supriadi.

Warung Barokah Pak Sabar

Warungnya sederhana, tapi hidangannya yang luar biasa. Menu yang paling direkomendasikan adalah Ikan Uceng Goreng yang renyah dan gurih. Pas banget untuk dinikmati sebagai sarapan bersama nasi panas. Selain Uceng Goreng, tersedia juga menu-menu lain, seperti ayam penyet, lele penyet, kare ayam, dan lain-lain. Warung Barokah milik Pak Sabar ini terdapat di Jalan Semeru no. 18, Kota Blitar.

Es Pleret

Apa sih Es Pleret? Ini adalah sajian khas pengusir dahaga bagi masyarakat Blitar. Dalam semangkok es pleret terdapat isian dawet yang dicampur dengan sirup yang terbuat dari gula jawa. Minuman manis dan segar ini bisa kamu temukan di sekitar Taman Kebon Rejo. Tahu tidak sampai saat ini Pemerintah Kota Blitar memegang rekor sajian Es Pleret terbanyak, hingga 22.000 gelas!

Es Drop

Pengen membuka petualangan di Blitar dengan yang segar-segar? Wajib coba es yang legendaris dan pernah jadi fenomena di Indonesia, yaitu Es Drop. Terdapat di Jalan Anggrek, Kota Blitar, es ini sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda, lho. Yang bikin banyak orang penasaran adalah rasa yang tetap terjaga sejak pertama kali dibuat, yaitu tahun 1937. Es ini punya beberapa varian rasa, yaitu kacang hijau, coklat, melon, durian, dan lain-lain.

Udah penasaran mencicipi kuliner Blitar? Rencanakan untuk sebuah petualangan di sana. Segera cari jadwal dan harga tiket KA Brantas yang punya rute Jakarta – Blitar. Biar perjalanan jadi lebih ekonomis dan ada anggaran lebih buat berburu menu-menu khas kota ini.

Terima kasih telah membaca artikel kami. Jika tertarik untuk mendukung kerja-kerja jurnalisme kami, kamu bisa memberi kami kontribusi, dengan klik di sini.

spot_img
spot_img

Artikel Terkini