Pemprov NTT Benah Sektor Pariwisata Sambut Wisman Australia

Kupang, Floresa.co – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Nusa Tenggara Timur (NTT) terus membenahi sektor pariwisata sebagai sektor prioritas, sekaligus menjadi wahana untuk menyambut wisatawan asing (Wisman) dari Australia pasca kunjungan pejabat pariwisata NTT ke negeri Kanguru itu.

“Pembenahan itu dimulai dari regulasi yang sederhana, mudah dan murah, penciptaan situasi yang aman dan nyaman dan pelayanan yang penuh ramah, sehingga membuat wisatawan asing lebih betah tinggal di NTT,” kata Kepala Dinas Pariwisata Provinsi NTT Marius Ardu Jelamu, seperti diberitakan Antara di Kupang, Jumat, 22 September 2017.

Ia dihubungi pascakunjungan kerja ke Australia dan Malaysia dan rencana kerja yang akan dibangun NTT dan Australia menyonsong dibukanya kembali jalur penerbangan Kupang-Dili-Darwin serta rencana  pencapaian target kunjungan wisatawan ke NTT 2017 dan target nasional 2019.

Ia mengatakan pada saat kunjungan ke Australia, Dinas Pariwisata NTT telah meminta para pelaku bisnis pariwisata maupun Pemerintah Australia untuk menjajaki peluang bisnis pariwisata dengan Nusa Tenggara Timur.

“Kami sudah menyampaikan harapan-harapan tersebut saat berlangsungnya pertemuan bisnis dengan pihak Australia yang difasilitas oleh Konsulat Jenderal RI di Sydney, dengan melibatkan pula pihak Kementerian Pariwisata serta mitra kerja Dinas Pariwisata dari Komisi II DPRD NTT yang diwakili Yucundianus Lepa,” katanya.

Ia mengatakan, melalui pertemuan itu pihaknya memaparkan berbagai potensi dan kekayaan pariwisata unggulan yang ada di Provinsi Selaksa Nusa itu seperti infrastruktur parwisata, sarana prasarana, hingga pemberdayaan sumber daya manusia di sektor pariwisata.

“Aspek-aspek seperti ini yang kita minta untuk dijajaki para pelaku usaha dari Australi melalui investasi maupun menjadi sasaran program-program pemberdayaan dari Pemerintah Australia,” katanya. (Antara/Floresa).

spot_img

Artikel Terkini