Akhir Pekan Ini Akan Digelar Diskusi Terkait NTT di Jakarta

Jakarta, Floresa.co – Forum Peduli Nusa Tenggara Timur (NTT), kelompok para pemuda NTT di Jakarta akan menggelar diskusi pada Sabtu, 18 Maret 2017.

Diskusi bertajuk “Membuka Kotak Pandora NTT” itu diadakan di Aula SD St. Antonius Matraman, Jakarta Timur.

Odorikus Holang, ketua panitia mengatakan, diskusi itu akan membedah berbagai krisis, baik di bidang politik, hukum, ekonomi, sosial maupun budaya di NTT.

Hadir sebagai pembicara antara lain praktisi hukum Petrus Selestinus, pengamat politik Boni Hargens, wartawan senior sekaligus pemimpin redaksi Metro TV Don Bosco Salamun, direktur JPIC-OFM Pastor Peter C Aman OFM, pengamat ekonomi politik Ferdy Hasiman, peneliti pada Indopoling Wempy Hadir dan sekertaris jenderal Bara JP NTT Utje Gustaaf Patty.

Acara akan dibuka dengan Misa pada pukul 18.00 WIB, dilanjutkan makan malam pada pukul 19.00. Selanjutnya, pukul 20.00 WIB, diskusi dimulai hingga pukul 22.30 WIB. Rangkaian acara akan diakhiri dengan rekreasi hingga pukul 24.00 WIB.

FPN, yang dibentuk oleh para jurnalis, akademisi, aktivis dan mahasiswa NTT di Jakarta berencana akan menggelar diskusi rutin.

Diskusi pada Sabtu mendatang adalah kegiatan perdana forum yang baru dibentuk ini. (Arrio Jempau/Floresa)

Terima kasih telah membaca artikel kami. Jika tertarik untuk mendukung kerja-kerja jurnalisme kami, kamu bisa memberi kami kontribusi, dengan klik di bawah ini.

Baca Juga Artikel Lainnya

Gedung Sekolah di Manggarai Timur Rusak Diterjang Angin Saat Jam Pelajaran

Kejadian ini membuat peserta didik dan guru panik dan berhamburan ke luar kelas untuk menyelamatkan diri

Bicara Tuntutan Nakes Non-ASN, Bupati Manggarai Singgung Soal Elektabilitas, Klaim Tidak Akan Teken Perpanjangan Kontrak

Herybertus G.L. Nabit bilang “saya lagi mau menaikkan elektabilitas dengan ‘ribut-ribut.’”

Apakah Paus Fransiskus akan Kunjungi Indonesia dan Rayakan Misa di Flores?

Kendati mengakui bahwa ada rencana kunjungan paus ke Indonesia, otoritas Gereja Katolik menyebut sejumlah informasi yang kini menyebar luas tentang kunjungan itu tidak benar

Buruh Bangunan di Manggarai Kaget Tabungan Belasan Juta Raib, Diklaim BRI Cabang Ruteng Dipotong Sejuta Per Bulan untuk Asuransi

Nasabah tersebut mengaku tak menggunakan satu pun produk asuransi, sementara BRI Cabang Ruteng terus-terusan jawab “sedang diurus pusat”

Masyarakat Adat di Nagekeo Laporkan Akun Facebook yang Dinilai Hina Mereka karena Tuntut Ganti Rugi Lahan Pembangunan Waduk Lambo

Akun Facebook Beccy Azi diduga milik seorang ASN yang bekerja di lingkup Pemda Nagekeo