WNI Asal Flores yang Disandera Abu Sayyaf Dibebaskan

Floresa.co – Tiga Warga Negara Indonesia (WNI) asal Flores, NTT yang disandera kelompok teroris Abu Sayyaf telah dibebaskan.

“Mereka adalah Lorence Koten, Theodorus Kopong dan Emanuel asal Flores,” ujar Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu di pangkalan TNI AU, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Minggu 18 September, seperti dilansir detik.com.

Ryamizard baru saja tiba dari Manila untuk menemui para korban sandera. Dia juga mewakili pemerintah Indonesia untuk proses penyerahan dari pemerintah Filipina.

BACA JUGA:

“Saya serahkan 3 sandera ke pihak Kemenlu yang diwakili langsung oleh Dubes Indonesia di Filipina,” terangnya.

Proses kepulangan 3 sandera ini diserahkan kepada pihak Kemenlu. “Secepatnya akan dibawa ke Indonesia,” kata Ryamizard.

Tiga WNI asal NTT  yang bekerja sebagi Anak Buah Kapal (ABK) di Malaysia, disandera oleh kelompok Abu Sayyaf pada bulan Juli lalu saat mencari ikan di wilayah Lahad Batu, Sabah, Malaysia. Kapal Mereka dinaiki oleh sekelompok pria bersenjata dan menahan paspor mereka.

Selain 3 WNI yang dibebaskan, 1 warga Norwegia juga ikut dibebaskan. Kjartan Sekkingstad dibebaskan setelah 1 tahun ditahan oleh kelompok bersenjata dari Abu Sayyaf. (detik.com/Floresa)

Terima kasih telah membaca artikel kami. Jika tertarik untuk mendukung kerja-kerja jurnalisme kami, kamu bisa memberi kami kontribusi, dengan klik di sini.

spot_img
spot_img

Artikel Terkini