Pendukung Hery-Adolf di Reo Gotong-Royong Bersihkan Kota

Pendukung calon bupati dan wakil bupati Herybertus GL Nabit-Adolfus Gabur di kota Reo sedang membersihkan kotoran, Jumat (21/8/2015)
Pendukung calon bupati dan wakil bupati Herybertus GL Nabit-Adolfus Gabur di kota Reo sedang membersihkan kotoran, Jumat (21/8/2015)

Reok,Floresa.co- Relawan pendukung Paket Hery-Adolf di Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai,gotong-Royong bersihkan kota pada Jum’at (21/08/15).

Kerja bakti sukarela tersebut dilakukan oleh para relawan sebagai bentuk dukungan dalam memenangkan paket yang mereka dukung di kecamatan tersebut.

Kerja Bakti yang dimulai dari masjid Raya Reo itu melibatkan warga lintas sektor yang terdiri dari petani, nelayan dan pengusaha serta pemuda lintas agama di kota yang terletak di bagian utara Manggarai tersebut.

Pantauan Floresa.co didepan mesjid Nurul Huda, beberapa pemuda aktif membersihkan saluran serta halaman di dekat masjid tersebut, setelah membersihkan kotoran sampah di depan Gereja Katolik St.Maria Rosari.

Klementinus Rahmat Sakri, salah satu koordinator relawan Hery-Adolf di Kecamatan Reok, mengajak warga kota Reok untuk tetap menjaga kenyamanan serta kebersihan kota.

Sakri yang juga Ketua PAC PDI-P Kecamatan Reok itu juga mengajak warga kota untuk tetap menjaga sikap toleransi antar umat beragama di Kota Reo.

“Mari kita jadikan kota Reo sebagai rumah yang nyaman, mari kita menjaga persaudaraan di kota Reo tercinta ini” kata Sakri.

Kerja bakti tersebut kemudian dilanjutkan di wilayah Tempat Pelalang Ikan (TPI) dan pasar Inpres Reo serta didepan pusat pertokoan. Didepan pertokoan para relawan tersebut mendapat apresiasi dari masyarakat yang sedang beraktivitas.

Dari pantauan Floresa.co, beberapa warga secara sukarela membubuhkan tanda tangan pada kain putih yang disediakan para relawan sebagai bentuk dukungan terhadap paket Hery-Adolf.

Aventinus Mbejak, penanggung jawab kegiatan tersebut saat ditemui Floresa.co disela-sela kegiatan menuturkan, kerja bakti yang dilakukan para relawan tersebut adalah bentuk nyata gotong-royong yang ingin ditunjukan para relawan kepada masyarakat kota Reo.

Lebih lanjut, Sekretaris DPC PDIP Manggarai itu menambahkan, kerja bakti itu adalah cara baru aksi nyata dalam rangka menjaga sikap toleransi sesama warga di Kota Reo.

“Ini cara relawan menunjukan bentuk gotong-Royong kepada warga Reo, ini juga cara baru yang kita lakukan dalam rangka menjaga sikap toleransi di Reok” kata Mbejak.

Turut hadir dalam kerja bakti tersebut tokoh masyarakat kota Reo, Arfan Tanje yang ikut aktif dalam kerja bakti para relawan Hery-Adolf. (Elvis Ontas/PTD/Floresa)

Terima kasih telah membaca artikel kami. Jika tertarik untuk mendukung kerja-kerja jurnalisme kami, kamu bisa memberi kami kontribusi, dengan klik di sini.

spot_img
spot_img

Artikel Terkini