Malam Ini Presiden Jokowi Tiba di Kupang

Baca Juga

jokowi

Floresa.co – Presiden Joko Widodo berkunjung ke Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Jumat, 24 Juli 2015. Jokowi dijadwalkan tiba di Kupang pada pukul 21.00 Wita.

“Di Bandara El Tari, Presiden Jokowi dijemput Gubernur dan Forkopimda (Forum Koordinasi Pimpinan Daerah) NTT. Setelah itu, Presiden bersama rombongannya diantar ke hotel untuk beristirahat ,” kata Kepala Bagian Protokol NTT Paga Wilibrodus, Jumat, (24/7/2015).

Menurut Paga, rombongan Jokowi akan terbang dari Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma pukul 17.00 WIB. Jokowi diperkirakan tiba di Bandara El Tari pada pukul 20.55 Wita.

Dalam kunjungan ini, Jokowi akan melihat perkembangan pembangunan waduk di Raknamo, Kabupaten Kupang, yang batu pertamanya diletakkan oleh Jokowi pada Desember 2014. “Besok Presiden akan ke Waduk Raknamo,” ujarnya.

Di Raknamo, selain berdialog dengan masyarakat Kabupaten Kupang, Jokowi akan menyerahkan bantuan kepada korban bencana kekeringan. Kekeringan memang tengah melanda Kabupaten Timor Tengah Selatan, Timor Tengah Utara, dan Belu.

“Semula Bapak Presiden berencana berkunjung ke Desa Kualin, Kecamatan Kualin, untuk melihat dari dekat kondisi masyarakat yang dilanda kekeringan. Namun, karena keterbatasan waktu, rencana tersebut dibatalkan,” kata Paga.

Rombongan menteri yang mendampingi Presiden terdiri atas Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa, dan Menteri Pertanian Amran Sulaiman. Dari Kupang, rombongan Presiden Jokowi dijadwalkan menuju Solo.(Tempo.co/Armand Suparman/ARS/Floresa)

Terkini