Terduga Teroris di Mabar Sudah Dibawa ke Jakarta

Labuan Bajo, Floresa.co – Terduga teroris, Syarifudin(24) yang ditangkap di Kampung Bambor, Desa Watu Wangka, Kecamtan Mbeliling, Kabupaten Manggarai Barat pada Sabtu pekan lalu sudah dibawa ke Jakarta.

“Kemarin siang, sudah (dibawa) ke Jakarta,”ujar Kepala Kepolisian Resort Manggarai Barat AKBP Jules Abrahm Abas saat dihubungi Floresa.co, Senin (20/4/2015).

Jules mengatakan, Syarifudin dibawa ke Jakarta dengan menggunakna maskapi Wings Air dari Bandara Udara Komodo Labuan Bajo.

Syarifudin ditangkap Sabtu 18 April sekitar pukul 16.30 WITA di hutan Lolo di Kampung Bambor,Desa Watu Wangka, Mbeliling. Ia diciduk aparat dari dalam bis yang hendak ke Labuan Bajo setelah dilakukan pengejaran sejak Jumat malam.

Sebelum ditangkap Syarifudin semula berada di Desa Siru, Kecamatan Lembor. Dia menikah dengan perempuan di desa tersebut.

Sebelumnya, Syarifudin, menurut keterangan kepolisian selalu berpidah-pindah setelah dia masuk daftar pencarian orang karena menjadai eksekutor penembakan Kepala Kepolisian Sektor Ambalawi Bima Agustus tahun lalu.

Syarifudin merupakan bagian dari jaringan teroris kelompok Santoso, sebuah kelompok teroris yang berbasis di Poso, Sulawesi Tengah.

Ia akhirnya berhasil dibekuk oleh tim gabungan dari Kepolisian Resort Manggarai Barat, Kepolisian Sektor Lembor dan Sano Nggoang, Koramil Lembor, Intel Kodim Manggarai dan Densus 88. (Petrus D/Floresa)

Terima kasih telah membaca artikel kami. Jika tertarik untuk mendukung kerja-kerja jurnalisme kami, kamu bisa memberi kami kontribusi, dengan klik di sini.

spot_img
spot_img

Artikel Terkini